Album musik Religi  

Sekarang ini, bisa dibilang lagu2 religi sudah bukan monopoli Bimbo atau Ebith G. Ade dengan sentuhan syair2 keTuhanannya. Nada2 religi juga bukan lagi monopoli Marawis atau Qosidah yang "berbau" Timur Tengah dan biasa didengar pada acara Hari Besar Islam. Adalah Group Band GIGI, bisa dibilang -menurut pengamatan saya- yang memulai perubahan ini semua. Seingat saya Slank pernah berencana membuat album Kolaborasi dengan Hadad Alwi, tapi kemudian saya tak dengar lagi. Gigi mengeluarkan Album religinya benar2 Total tidak penuh konotasi, meskipun dengan aransemen ulang tapi semua lagunya adalah lagu2 bertema Islam. Sudah Dua Album Religi di telurkan oleh anak2 Band ini, "Raihlah Kemenangan" dan yang baru2 ini muncul adalah "Pintu Sorga". Meskipun banyak yang mengatakan lagu Pintu sorga seperti lagu Bang Toyib, tapi sejatinya Lagu tsb adalah seperti lagu Ya Thoyibah yang pernah dilantunkan Sulis dan Hadad Alwi. Dengan Genre Music Rock yang agak nge-hip membuat anak2 Muda seperti saya tidak harus menggunakan sarung dengan Kopiah untuk mendengarkannya. Kemudian langkah yang dilakukan oleh GIGI di ikuti oleh Group Band lainnya, sebut saja beberapa, seperti Ungu, Radja, dan beberapa Group band yang berkolaborasi membuat 1 Album religi.

Apakah Fenomena seperti itu menandakan bahwa tingkat kesadaran dan kecintaan para seniman Musik tersebut terhadap Agamanya sudah semakin baik dan bertambah ? atau ini memang Gurita dari sebuah Industri yang semata2 hanya mengejar Uang.? Mana yang paling Dominan dihati para seniman tersebut, semata2 demi uang atau memang mendamba membawakan lagu bertema Islam.? Saya cukup salut dengan GIGI, terutama Dewa Bujana yang Non Muslim. saya pernah membuat satu lagu yang sebenarnya terinspirasi dari sebuah buku karangan Dr. Muhammad Isa Daud yang membangkitkan semangat Keislaman ku. Namun masih penuh Konotasi. Tapi satu yang bisa kita petik, bahwa media Dakwah bisa dengan "apa saja", termasuk dengan musik yang dibawakan GIGI. Pintu Sorga adalah lagu yang Bagus..!!

0 komentar: to “ Album musik Religi